AgendaWisata

Kabupaten Bima Dan Dompu Gelar Event Tahunan Di Kawasan Tambora

Dompu, Fokus NTB – 2 kabupaten yang mempunyai wilayah di bawah kaki gunung Tambora, Bima dan Dompu mengadakan event tahunan yang sempat terhenti akibat pandemi covid-19.

Festival Pesona Tambora kembali diadakan tahun ini. Setelah di launching saat upacara peringatan hari jadi kabupuaten Dompu ke 207 di lapangan kantor Pemda Dompu tempo hari.

Tahun ini mengambil tema “Ini Dompu”. “Tema tersebut melambangkan semangat, kehebatan, dimana Kabupaten Dompu atau Kerajaan Dompu sudah ada 4000 sebelum Masehi, selanjutnya ada tiga peradaban yaitu Aninisme, Hindu/Budha kemudian Islam” jelas Kadis Disbudpar kab.Dompu Ir. Abdul Muis, saat acara launching lalu.

Sedangkan Pemerintah kabupaten Bima mengadakan event yang sama dengan tema dan konsep yang berbeda.

“TEKA TAMBORA” merupakan tema yang dipilih Pemkab Bima dalam hal ini Dinas Pariwisatanya. Event Teka Tambora akan digelar pada tanggal 27-29 Mei 2022 di Jalur Pendakian Piong dan venue utama event akan dipusatkan di Obyek Wisata Mada Oi Tampuro, Kecamatan Sanggar, Kabupaten Bima.

#207tamboramenyapadunia #tekatambora #soundoftambora #gematambora #festivalpesonatambora2022 #pesonabima #nggahirawipahu #doroncanga #pesonadanambojo

Fokus NTB

FokusNTB - Kabar Warga Nusa Tenggara Barat | email : fokusNTB@gmail.com

Related Articles

Back to top button