AgendaEdukasi

Program Mengajar, Tim KKN Tematik UTS 2022 Proyek Kemanusiaan Berkunjung ke SD Negeri 1 Maronge

Sumbawa, Fokus NTB – Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan bagian dari implementasi peraktik keilmuan yang berbasis pengabdian maupun pemberdayaan, berkaitan dengan itu maka perlunya observasi kegiatan salah satunya dengan kegiatan kunjungan, maka hal inipun yang dilakukan tim Mahasiswa KKN Tematik UTS Tahun 2022 Proyek Kemanusiaan dari Kelompok 4 berkunjung ke Sekolah Dasar (SD) Negeri 1 Maronge, Rabu (27/07). Pertemuan tersebut berlangsung diruang guru sekolah.

Pada kesempatan tersebut tim Mahasiswa diterima oleh Samsuri, S.pd.SD Selaku Kepala Sekolah SDN 1 Maronge.

Samsuri, S.Pd.SD sangat mengapresiasi atas program kerja teman-teman KKN Tematik UTS Proyek Kemanusiaan.

Ket. Foto: Samsuri, S.Pd.SD (Kiri) Erni Kusumawardani (Kanan)

“Kami sangat senang karena sudah berkenan berkolaborasi, kami memberi ijin untuk mengajar di SD Negeri 1 Maronge,” tuturnya.

Selain memperkenalkan kegiatan KKN Tematik di Desa Maronge, tim Mahasiswa KKN Tematik menyampaikan salah satu program kerjanya yakni UTS Mengajar yang merupakan bagian tagline KKN Tematik Tahun 2022 Proyek Kemanusian.

Ketua KKN, Erni Kusumawardani berterimakasih kepada civitas SD Nengeri 1 Maronge.

“Terimakasih karena sudah diberi kesempatan kepada tim KKN untuk mengajar,” ucapnya.

Lanjut Erni, tim KKN siap berkolaborasi dengan pihak sekolah untuk mensukseskan kegiatan yang akan diadakan oleh pihak Sekolah.

“Seperti Sabtu budaya yang berkaitan dengan adat Sumbaqa yang diperkenalkan kesemua Siswa-siswi sepeti rabalas lawas, sakeci dan menari. Selain itu kami siap juga bersedia membantu penanaman pohon di lingkungan sekolah,” jelas Erni yang juga Mahasiswa Program Studi Ilmu Hukum UTS.

Diakhir kunjungan, tim Mahasiswa KKN Tematik Tahun 2022 Proyek Kemanusiaan menutup dengan kegiatan foto bersama dengan Kepala Sekolah, Dewan Guru dan para Siswa-siswi SD Negeri 1 Maronge. (Red)

Related Articles

Back to top button