AgendaTNI Bersama Rakyat

Aman dan Lancar, Babinsa Sebewe dan Songkar Giat Komsos di Wilayah Binaannya

Moyo Utara, Fokus NTB – Sertu Romelus Hibu, Babinsa Desa Sebewe
Kecamatan Moyo utara melaksanakan Komsos, Menyampaikan himbuan tentang bahaya Covid-19 pada, Minggu, (31/07) pagi.

Sertu Romelus mengingatkan warga agar tetap berpedoman pada protokol kesehatan Covid -19.

“Selalu mengikuti anjuran yang diterapkan oleh Pemerintah Pusat dan Daerah seperti Rajin cuci tangan pakai Sabun, menggunakan Masker ketika beraktifitas diluar rumah, jaga jarak, hindari lokasi kerumunan, upayakan konsumsi makanan penyeimbang untuk menigkatkan IMUN tubuh dan selalu berdo’a supaya dijauhkan dari segala Penyakit,” jelasnya.

“Ini semua kita lakukan sebagai upaya untuk memutus mata rantai penyebaran Covid – 19 di Wilayah kita,” tambahnya.

Disisi lain, Serda Hery Setiawan, Babinsa Desa Songkar kecamtan Moyo utara Melaksanakan Komsos di wilayah Desa Binaan dengan memberikan himbauan kepada Warga Masyarakat di Desa Songkar.

“Agar selalu menjaga kebersihan diri maupun lingkungan dan jangan lupa tetap memakai masker, jaga jarak, rajin mencuci tangan dengan sabun di air yang mengalir selama 3 (tiga) menit,” jelasnya, Minggu (31/07). Komsos aman dan lancar. (Dediy/Red)

Related Articles

Back to top button