SosialTNI Bersama Rakyat

Babinsa Desa Olat Rawa Laksanakan Rapat Koordinasi Pola Tanam dan Remedial Penangganan Sedimentasi Bendungan

Moyo Hilir, Fokus NTB – Babinsa Desa Olat Rawa melaksanakan kegiatan Rapat koordinasi pola tanam dan kegiatan remedial penanganan sedimentasi Bendungan pulau Sumbawa I (Satu) bertempat di aula kantor desa Olat Rawa, Moyo Hilir, Kabupaten Sumbawa, Selasa (29/11).

Babinsa Desa Olat Rawa Serda MD Sugiarta menerangkan koordinasi tersebut diikuti oleh staf kecamatan Moyo Hilir, Kades Olat Rawa, KUPT Pengairan Kecamatan Moyo Hilir, ppk Op SDA5, PT Brantas, Babinkamtibmas desa Olat Rawa, dan tamu undangan sekitar 30 orang.

MD Sugiarta menambahkan, kegiatan itu berjalan dengan lancar. “Semoga apa yang telah disampaikan oleh beberapa pembicara dapat bermanfaat,” harapnya.

FokusNTB

Pengelola menerima semua informasi tentang Nusa Tenggara Barat. Teks, foto, video, opini atau apa saja yang bisa dibagi kepada warga. Untuk berkirim informasi silakan email ke fokusntb@gmail.com

Related Articles

Back to top button