Oleh: Ulul Azmi
Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Ditjen Dikti) Kemendikbudristek telah meluncurkan Merdeka Belajar Kampus Merdeka, dalam hal ini implementasinya dijalankan melalui delapan program yang salah satunya adalah Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB). Magang Bersertifikat Kampus Merdeka adalah sebuah program magang yang dipercepat dan diakselerasikan dengan pengalaman belajar yang dirancang dengan baik. Adapun Studi Independen Bersertifikat Kampus Merdeka adalah sebuah pembelajaran di kelas yang dirancang dan dibuat khusus berdasarkan tantangan nyata yang dihadapi oleh mitra/industri.
Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi (Dirjen Dikti) Nizam mengatakan program MSIB ini untuk menyediakan ruang bagi mahasiswa untuk mendapatkan pengalaman dalam mengetahui dunia profesi dan menciptakan tenaga kerja yang profesional. Mahasiswa yang hendak lulus disediakan tempat untuk memasuki dunia kariernya, dimana diberikan program pengembangan soft skill oleh pusat karier.
Sebagai salah satu Universitas di Indonesia yang berada di bawah naungan Kemendikbudristek, Universitas Teknologi Sumbawa turut aktif dan terus ambil bagian setiap tahunnya pada kegiatan MBKM salah satunya Program MSIB, salah satunya yang tergabung dan lulus dalam kegiatan tersebut adalah Muhammad Ulul Azmi, mahasiswa program studi Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis angkatan 2020 ini berhasil lolos di salah satu perusahaan besar asal Kalimantan yaitu Yayasan Hasnur Centre pada unit PT.PIP Codero sebagai Business Development yang berlokasi di BSD Tangerang Selatan.
Selama pelaksanaan magang saya sangat bersyukur dan turut bangga bisa tergabung di Yayasan Hasnur Center unit Codero program MSIB batch 4 di tahun ini, selain mendapatkan banyak pelajaran dan menambah skill dan wawasan, saya juga bisa merasakan atmosfer dunia kerja yang sesungguhnya. Di lokasi magang saya mendapat bimbingan dari mentor dengan sabar dan professional agar dapat mengimplementasikan ilmu dan pegetahuan yang saya pelajari di perkuliahan di dunia kerja. Terlebih saya berada di divisi yang cukup krusial dan penting yaitu pada divisi business development and patnerthip PT. PIP Codero merupakan penyedia jasa ektrakulikuler coding dan robotic usia 4-18 tahun. Magang di Codero memberikan saya banyak pelajaran dan tata cara mengembangkan suatu bisnis dengan baik, bagaimana mencari klien bisnis, marketing dan masih bnayak lagi.
Berikut kompetensi yang dikembangakan dan kegiatan saya selama menjalani kegiatan Magang di PT PIP Codero Education :
- B2B ( Business to business )
- B2C ( Business to costumer )
- Patnership
- Event
- Relationship
- Business relations
- Marketing and Digital marketing
- Communication and negotiation.
Karena pekerjaan ini saya mendapatkan banyak sekali ilmu yang saya dapatkan di perusahaan menjadi bekal untuk saya pergunakan kedepannya.