PemerintahanSosial

Desa Replikasi Pulau Bungin Gelar Mudsdes Perempuan

Sumbawa, Fokus NTB – sebagai wujud antusias ditetapkan sebagai Desa replikasi program P3PD Sub Komponen 2B Pemerintah Desa Pulau Bungin dan Lakpesdam PCNU Sumbawa menggelar Kegiatan perdana Musyawarah Desa khusus (Musdesus) perempuan dalam rangka penyusunan RKPDes Tahun 2024, Jum’at (15/12) bertempat di Aula kantor Desa Pulau Bungin Kecamatan Alas Sumbawa

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Desa Pulau Bungin, Camat Alas, Ketua TP PKK Pulau Bungin, Ketua BPD Pulau Bungin, Pendamping Desa Kecamatan Alas, Pendamping Lokal Desa Pulau Bungin dan Perwakilan Kelompok Perempuan Desa Pulau Bungin

Kepala Desa Pulau Bungin Jaelani, SH dalam sambutannya menyampaikan terimakasih banyak kepada Lakpesdam PCNU Sumbawa yang telah menginisiasi kegiatan musyawarah Desa Khusus kelompok Perempuan ini, ini merupakan langkah awal untuk melibatkan seluruh masyarakat dalam melakukan penyusunan perencanaan di Desa terlebih dengan melibatkan kelompok perempuan Desa.

“Peran Perempuan itu sangat penting dalam pembangunan khususnya di Desa dan merupakan salah satu tujuan SDGs Desa yaitu Keadilan Gender sehingga Forum Musyawarah Khusus Perempuan ini merupakan hal yang cukup baik sehingga pemdes dapat dengan mudah mengetahui gagasan dan usulan dari kelompok perempuan” ujarnya

Dirinya menegaskan bahwa partisipasi perempuan dalam perencanaan pembangunan sangatlah penting maka dari itu usulan-usulan dari kelompok perempuan akan menjadi perhatian serius pemerintah Desa Pulau Bungin

“saya berharap gagasan usulan-usulan ibu-ibu di sampaikan pada forum ini, sehingga memperkaya Pemerintah Desa nantinya dalam proses Musrenbang Desa nantinya” jelasnya

dengan ditetapkannya Desa Pulau Bungin sebagai Desa Replikasi Program P3PD tentu akan sangat membantu dalam rangka mendorong terwujudnya Desa Inklusi sosial dan Desa akuntabilitas di Desa Pulau Bungin

“Dalam hal ini Kami menyambut Baik tim Pendamping dari Lakpesdam, kolaborasi dan Sinergi dalam mendorong peningkatan kapasitas masyarakat dan perbaikan perencanaan di Desa dapat dilakukan lebih baik” harapnya

Ketua Lakpesdam PCNU Sumbawa Muhazi Ramadhan menjelaskan bahwa pelaksanaan kegiatan Musdesus perempuan di Desa Pulau Bungin merupakan langkah awal dalam mendorong keterlibatan Masyarakat Rentan Khususnya Kelompok Perempuan selain itu menjadi kewajiban mendampingi Pemerintah Desa dalam menggali potensi yang di miliki Desa

“Pulau Bungin menjadi Desa Replikasi Pertama kali di Kabupaten Sumbawa pelaksanaan Musdesus Kelompok perempuan ini, yang dimana terdapat Empat Desa Baru dalam mendorong Inklusi Sosial dan Akuntabilitas di Kabupaten Sumbawa yang telah ditetapkan oleh Kemendesa” terangnya

Pelaksanaan Musyawarah di Desa harus mampu memperhatikan keterlibatan masyarakat Rentan/Marjinal dikarenakan aspirasi dan gagasannya itu sangat memperkaya pemahaman pemerintah Desa

“Proses Musdesus perempuan ini akan kami kawal sampai akhir untuk memastikan komitmen pemerintah Desa dalam mewujudkan aspirasi dan gagasan kelompok perempuan di Desa” ujarnya (*)

FokusNTB

Pengelola menerima semua informasi tentang Nusa Tenggara Barat. Teks, foto, video, opini atau apa saja yang bisa dibagi kepada warga. Untuk berkirim informasi silakan email ke fokusntb@gmail.com

Related Articles

Back to top button