Direktur Utama BISI International Tbk Dorong Inovasi dan Perkenalkan Benih Unggulan untuk Petani

Sumbawa, Fokus NTB — Presiden Direktur PT BISI International Tbk, Bapak Agus Saputra Wijaya, menegaskan komitmen perusahaan untuk terus menghadirkan hasil pertanian yang maksimal dan bermanfaat bagi para petani di seluruh Indonesia.
Dalam arahannya, beliau menyampaikan bahwa BISI International akan terus berfokus pada peningkatan kualitas benih dan ketahanan bulir, guna mendukung produktivitas petani di berbagai daerah.
“Kita usahakan hasil yang maksimal agar bisa benar-benar memberikan manfaat bagi petani, terutama dari sisi ketahanan bulir dan daya hasil,” ujar Agus Saputra Wijaya (23/10).
Selain itu, beliau juga menyarankan para petani untuk mencoba dua varietas unggulan terbaru dari BISI, yaitu BISI Macho 235 dan BISI Maskot 234. Kedua varietas ini dikenal memiliki daya tumbuh tinggi, ketahanan terhadap penyakit, serta potensi hasil panen yang melimpah.
Bapak Agus menambahkan bahwa inovasi ini merupakan bentuk nyata komitmen BISI untuk memberikan pilihan terbaik bagi petani, agar mampu beradaptasi dengan kondisi lahan dan iklim yang beragam di Indonesia.
Langkah ini sejalan dengan visi BISI International Tbk untuk menjadi perusahaan benih terdepan yang memberdayakan petani dan menjaga ketahanan pangan nasional.
Dengan berbagai upaya tersebut, diharapkan kehadiran BISI tidak hanya menjadi mitra bisnis bagi petani, tetapi juga mitra kemajuan yang membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa melalui hasil pertanian yang unggul dan berkelanjutan.
