Kesehatan

Pertemuan Strategis dengan Kemenkes Dorong Percepatan Pembangunan RSUD Sumbawa

Sumbawa, Fokus NTB – Upaya percepatan pembangunan RSUD Sumbawa terus dipacu. Pemerintah daerah bersama manajemen RSUD menggelar pertemuan dengan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI untuk membahas progres pembangunan sekaligus dukungan pendanaan dari pemerintah pusat.

Direktur RSUD Sumbawa, dr. Mega Harta, MPH, menyampaikan bahwa dalam pertemuan tersebut Menteri Kesehatan memberikan respons positif terkait kemungkinan dukungan anggaran pusat bagi pembangunan rumah sakit.

“Pertemuan dengan Kemenkes sudah kami lakukan. Ada sinyal positif bahwa pembangunan RSUD Sumbawa akan mendapat dukungan pendanaan dari pemerintah pusat,” ujar dr. Mega Harta.

Selain menunggu kebijakan anggaran pusat, pemerintah daerah juga disarankan oleh Menkes untuk menyiapkan skema pendanaan alternatif berupa pinjaman berbunga rendah, yang dapat digunakan apabila kapasitas fiskal daerah memungkinkan. Skema ini disebut sebagai langkah antisipatif untuk menjaga keberlanjutan proyek tanpa membebani anggaran secara berlebihan.

Hingga November 2025, progres pembangunan fisik RSUD telah mencapai 37 persen, dengan proyeksi penyelesaian tercepat pada tahun 2027.

Pembangunan RSUD baru dianggap sebagai kebutuhan mendesak untuk meningkatkan mutu pelayanan kesehatan dan memperluas kapasitas rujukan di Kabupaten Sumbawa. Pemerintah daerah menegaskan komitmennya untuk mengawal proyek ini agar berjalan tepat waktu sesuai target dan harapan masyarakat.

Related Articles

Back to top button