PeristiwaPolhukam

1.000 Tanda Tangan Masyarakat Akan Diserahkan ke Polda NTB

Sumbawa Besar, FokusNTB – Reaksi berlebihan Ketua KSU Rinjani dalam rilis video terakhirnya membuat masyarakat NTB naik pitam. Sehingga mereka langsung bersikap turun ke jalan agar Polda NTB segera menangkap Sri Sudarjo.

Koordinator aksi, Iying Gunawan S.E mengatakan, bahwa Sri Sudarjo tidak bisa dibiarkan. Dia dianggap menghina, bahkan menghujat Gubernur NTB dengan terangan-terangan dengan mengundang media terkemuka NTB.

Koordinator aksi, Iying Gunawan S.E (baju biru)

“Saya turun ke jalan agar dia tahu bahwa dia bukan siapa-siapa dibanding Gubernur, dia harus diberikan pelajaran. Dan Polda NTB harus segera menangkap orang ini” tegasnya.

Aksi galang 1.000 tanda tangan ini dilakukan pada Jum’at (28/1) dan dimulai jam 08.00 WITA sampai pukul 11.00 WITA di Taman Mangga Sumbawa Besar. Masyarakat nampak antusias dan setuju untuk mendukung penuh Polda NTB agar segera menyelesaikan polemik ini.

Aktivis senior Erman Hermawan juga ikut terlibat dalam kegiatan ini. “Kami akan mengirimkan berkas 1.000 tanda tangan ini langsung ke Polda NTB sebagai bentuk keseriusan dan kepedulian kami bahwa ini akan menimbulkan gejelak yang lebih besar di tengah masyarakat apabila terus berlarut” terang Erman.

Menurut Erman, politik adu domba sangat berbahaya. Hal ini dapat mengancam stabilitas keamanan daerah.

“Polemik ini harus segera diakhiri dengan proses hukum yang tegas dan cepat” ungkap Erman.(ChandraKecick)

Fokus NTB

FokusNTB - Kabar Warga Nusa Tenggara Barat | email : fokusNTB@gmail.com

Related Articles

Back to top button