EdukasiPolhukam

Mahasiswa KKL dan PPK Ormawa UNSA Tingkatkan Kapasitas BUMDes melalui Workshop dan Focus Group Discussion

Sumbawa Besar, Fokus NTB – Mahasiswa Universitas Samawa (UNSA) adakan lokakarya Kuliah Kerja Lapangan (KKL) Pemberdayaan Masyarakat Desa di Desa Nijang, Kecamatan Unter Iwes, Kabupaten Sumbawa pada Rabu (31/8/2024).

Kegiatan Workhsop dan Focus Group Discussion yang diadakan oleh kelompok 17 berjumlah 12 Mahasiswa terdiri dari berbagai Fakultas dan dibimbing oleh DPL, yaitu Donny Wijaya, M.IP.

Hal ini sebagai bukti nyata pengabdian Mahasiswa UNSA kepada masyarakat sekitar dan juga dengan antusias melaksanakannya, kegiatan KKL yang dikolaborasikan dengan PPK ORMAWA ini dilaksanakan mulai tanggal 13 Juli sampai 13 September 2024, Tema yang diangkat dalam KKL ini adalah, “Pengembangan Potensi Desa Melalui Pemberdayaan Masyarakat Menuju Indonesia Emas 2045”.

Menurut Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2021 tentang Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) bahwa BUMDesa terdiri atas BUM Desa dan BUMDesa Bersama sebagai badan hukum yang didirikan oleh Desa dan/atau bersama desa-desa, guna mengelola usaha, memanfaatkan aset, mengembangkan investasi dan produktivitas.

Menyediakan jasa pelayan dan menyediakan jenis usaha lainnya untuk sebesar besarnya kesejahteraan masyarakat desa, unit usaha BUMDes adalah badan usaha yang melaksanakan kegiatan bidang ekonomi dan/atau pelayanan umum berbadan hukum.

Kegiatan Workshop dan Focus Group Discussion ini dihadiri oleh Kepala Desa Nijang, beserta Perangkat Desa, pengurus BUMDes dan juga warga setempat dengan Narasumber Jhon kenedi, M.Pd Akademisi UNSA sekaligus pakar BUMDes Kabupaten Sumbawa. Kegiatan ini disambut baik oleh Kepala Desa Nijang, Syarifuddin memberikan sambutan dan memberikan kebebasan untuk membuat program, tetapi dengan berkolaborasi dengan masyarakat dan pengurus setempat juga membantu mengimplementasikan program-program Desa, terutama di BUMDes,” ujarnya, Kamis (1/8/2024).

Dalam program kegiatan KKL Kelompok 17 yang diketuai oleh Magrabi (Mahasiswa) ini diantaranya Pelatihan Kesehatan dan Keselamatan Kerja Untuk Pengrajin Bata Merah, Pelatihan Peningkatan Mutu dan Kualitas Bata Merah, Pelatihan Manajemen Pemasaran Produk, Workshop dan Focus Group Discussion Peningkatan Kapasitas BUMDes.

Dalam hal ini perwakilan mahasiswa, Magrabi memaparkan program KKL kelompok 17, “Kita mahasiswa siap membantu bila ada kegitan ataupun permasalah di Desa khususnya didalam Pengelolaan BUMdes sesuai tema KKL.

“BUMDes, bisa menjadi support system pendongkrak perekonomian Desa, karenanya kami mengadakan kegiatan ini agar BUMDes bisa berdaya saing dan betul-betul jadi pendongkrak,” ujarnya.

Masih dipaparkan Magrabi, “Berbagai cara untuk melakukan pemasaran jenis usaha di BUMDes dijaman sekarang media sosial sangat penting digunakan untuk media marketing dalam pengelolaan. Nanti selepasnya kegiatan ini selesai kami mengharapkan hubungan silaturahmi tetap lanjut.

Kami sangat senang dan mengucapkan terimakasih sudah diterima dilingkungan masyarakat Desa Nijang ini,” tuturnya.

Related Articles

Back to top button