EdukasiSosial

IPNU IPPNU Lombok Tengah Ngaji Organisasi, Perkuat Kerja Organisasi

Lombok Tengah, Fokus NTB – Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama Kabupaten Lombok Tengah (PC IPNU IPPNU LOMBOK TENGAH) menyapa pengurus PAC, PKPT dan PKPP dengan menggelar Ngaji Organisasi di kantor PCNU Lombok Tengah, Jum’at (09/08/2024).

Kegiatan ini mengundang pengurus PP IPNU (Korwil NTB NTT) rekan Ahmad Syamwiel dan Ketua PW IPPNU NTB Baiq Muniah sebagai narasumber. Turut hadir juga Ketua Pembina IPNU Lombok Tengah, rekan senior Dedet Zelthauzallam, dan Yusril Ihza Mahendra (Ketua PW IPNU NTB) yang turut memberikan semangat kepada kader. Acara yang dikemas dengan penuh keharmonisan dan kekeluargaan mengundang antusias pengurus dan kader yang hadir.

Ahmad Imamul Huda selaku Ketua PC IPNU Lombok Tengah dalam pengantarnya menyampaikan bahwa kehadiran Korwil dan Ketua PW IPPNU NTB tidak lain karena kecintaan dan perhatian khusus kepada IPNU IPPNU Lombok Tengah. Ahmad Imamul Huda juga menyampaikan bahwa sebagai kader IPNU IPPNU harus mampu untuk melanjutkan perjuangan apa yang sudah dibangun oleh pengurus sebelumnya supaya tidak sia-sia. Sebagai kader harus saling bahu membahu untuk mempertahankan apa yang sudah ada dan membangun sesuatu yang baru yang lebih baik.

Yusril Ihza Mahendra selaku ketua PW IPNU NTB juga dalam sambutannya menyampaikan sebagai kader harus selalu menjaga silaturrahim antar pengurus dan kader, saling menegur sapa untuk mempererat solidaritas.

Kemudian Dedet Zelthauzallam selaku Ketua PC IPNU Lombok Tengah menyampaikan dalam sambutannya menjadi seorang pelajar harus berani mengambil resiko, resiko dibenci dan disukai, resiko gagal maupun berhasil. Pelajar tidak perlu khawatir tentang apa yang terjadi hari ini, cukup fokus untuk belajar, berjuang, bertaqwa maka kesuksesan akan datang dengan sendirinya.

Kemudian narasumber pertama Baiq Muniah selaku Ketua PW IPPNU NTB menyampaikan bahwa antara ketua dan anggota harus saling melengkapi satu sama lain. Ketua harus memanfaat anggota dan anggota harus manut perintah ketua. Selain itu Baiq Muniah juga menyampaikan bahwa semua anggota harus merasa memiliki organisasi IPNU IPPNU karena IPNU IPPNU bukan hanya milik ketua tapi semua anggota kader dan pengurus.

Kemudian narasumber selanjutnya Pengurus PP IPNU Korwil NTB NTT Ahmad Syamwiel menyampaikan bahwa kader IPNU Harus mempunyai dampak terhadap organisasi, wabil khusus untuk agama, bangsa dan negara.

FokusNTB

Pengelola menerima semua informasi tentang Nusa Tenggara Barat. Teks, foto, video, opini atau apa saja yang bisa dibagi kepada warga. Untuk berkirim informasi silakan email ke fokusntb@gmail.com

Related Articles

Back to top button