Ahmad Nawawi Wujudkan Kepedulian dengan Bantuan Genset untuk Masjid

Sumbawa, Fokus NTB — Anggota Komisi II DPRD Sumbawa, Ahmad Nawawi, menunjukkan kepeduliannya terhadap kebutuhan masyarakat dengan menyerahkan bantuan genset untuk Masjid di RT 002/ RW 002, Dusun Buin Cente, Desa Muer, Kecamatan Plampang.
Bantuan ini disambut hangat oleh warga setempat, mengingat pasokan listrik yang terkadang tidak stabil di daerah tersebut. Dengan adanya genset, diharapkan kegiatan ibadah di masjid dapat berjalan lancar tanpa kendala, terutama saat listrik padam.
Ahmad Nawawi menyampaikan bahwa bantuan ini merupakan bentuk komitmennya dalam mendukung sarana ibadah masyarakat. Ia berharap genset ini dapat dimanfaatkan dengan baik dan membantu meningkatkan kenyamanan jamaah dalam beribadah.
“Kami ingin memastikan bahwa masyarakat bisa beribadah dengan nyaman. Semoga bantuan ini bermanfaat dan menjadi amal jariyah bagi kita semua,” ujarnya.
Tokoh masyarakat dan pengurus masjid mengucapkan terima kasih atas perhatian dan dukungan yang diberikan. Mereka berharap adanya lebih banyak bantuan serupa untuk meningkatkan fasilitas ibadah di desa mereka.
Bantuan ini juga menjadi bukti bahwa sinergi antara wakil rakyat dan masyarakat terus terjalin demi kemajuan dan kesejahteraan bersama.